Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2019

Cerita Ramadhanku di Serbia tahun 2018

"Ramadhan tiba ... Ramadhan tiba ... Ramadhan tiba ... Marhaban Ya Ramadhan ... Marhaban Ya Ramadhan ... Marhaban Ya Ramadhan ... Marhaban Ya Ramadhan ..."  Lagu Opick - Ramadhan tiba mengawali ramadhanku kali ini untuk memberikan kesan seperti suasana awal ramadhan di Indonesia. Tahun 2018 adalah tahun keduaku merasakan ramadhan di tanah rantau. Tidak semeriah dengan Ramadhan di Indonesia, ramadhan di Serbia terasa seperti hari-hari biasa, tidak ada yang istimewa. Tidak ada ta'jil, tidak ada ngabuburit maupun libur ramadhan. Hal itu dikarenakan populasi muslim di Serbia hanya 3,10 % dan kebanyakan dari mereka tinggal di kota Novi Pazar, Tutin dan Sjenica. Di Negara yang sama di Serbia dan di kota yang berbeda di Novi Sad, aku menjalani ramadhan keduaku dengan suasana yang berbeda. Novi Sad adalah kota terbesar kedua di Serbia, ibukota provinsi otonom Vojvodina. Kota yang terkenal dengan tingkat toleransi yang tinggi dan keramahan masyarakatnya yang bahkan tidak seg...

BUDAYA SERBIA (EROPA TENGGARA) YANG PATUT DICONTOH (1)

SERBIA? Terasa asing di telinga ketika mendengarnya. Dalam hati aku berkata “Dimanakah Serbia?” “Adakah negara yang bernama Serbia?”  Lalu aku membuka formulir beasiswa Serbia. Aku menemukan huruf-huruf aneh di dalamnya. Tulisan apa ini? Rasanya seperti tulisan Rusia tetapi disini negara Serbia.  Karena bertanya pada diri sendiri, tidak mendapat jawaban. Sedang aku sudah mulai penasaran, lalu aku mengetik kata kunci “Serbia” di  Google. Lalu munculah tampilan seperti di atas. Aku berkata kembali di dalam hati “Oh Serbia ada di Eropa” “Oh gitu”. Ya, Serbia merupakan negara ex Yugoslavija, yang dikenal sebagai Balkan, terletak di sebelah Eropa Tenggara.  Beberapa huruf Serbia mirip dengan huruf Rusia. Namun ... pembahasan yang ingin aku bahas bukan soal bahasa. Berat tau, takut kalian gak kuat, aku aja gak kuat :D Nah, aku mau nanya nih sama kalian (Lu kok nanya mulu dah nis? Maafkan saya ya netijen) Pernah gak sih kebayang di benak kalian untuk ...

Kesendirian miliknya ☻

Assalamu'alaikum. Ini Aku. Bersama tulisan baruku. Yang siap menempuh langkah baru di tahun 2019. Tapi... Bolehkah aku bercerita sedikit ke arah belakang? Maaf harus ada "tapi" di depan, aku hanya ingin berbagi sedikit sebuah rasa yang lama menetap, aku kira ini sudah cukup lama aku rahasiakan. Bukankah kamu sudah penasaran? Baik kita mulai saja. Bantu hitung ya? Satu Dua Tiga Halo, ini aku, bukan dia si penulisnya, aku hanya sepenggal kisah yang ingin dia ceritakan, sebut saja aku si manis 2018. Aku tidak lahir begitu saja, dia yang menciptakan aku dari setiap langkah yang ia lakukan selama tahun 2018 di hidupnya. Aku rasa dari sekian banyak tahun, akulah yang paling manis kisahnya. Menemani dia yang kala itu menetap di negara asing daerah Eropa. Di dunia baru tanpa sesosok orang yang samaan seperti dia dalam pandangannya. Dia hampir seorang diri namun tidak benar-benar sendiri. Dia hanya terjebak dalam kesendirian yang dia buat sen...